Catat Nama dan Pangkat Anggota TNI Yang Dukung Paslon Pilkada

Jakarta, infobreakingnews - Publik mengkhawatirkan netralitas TNI di Pilkada DKI Jakarta. Namun, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menegaskan, jajaran TNI akan netral dalam menyambut Pilkada 2017. Gatot meminta masyarakat turut mengawasi netralitas TNI pada Pilkada serentak 2017.

"Dalam kesempatan ini saya sampaikan mohon masyarakat ikut mengawasi dalam tugas-tugas TNI," kata Gatot di Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (10/10/2016)


TNI hanya berpihak kepada keamanan, baik regional maupun nasional. Gatot mengatakan, dia tak segan memberi sanksi bila ada tentara mendukung pasangan calon kepala daerah tertentu.

"Saya sudah sampaikan berulang kali," kata dia.

Gatot mengatakan, jajaran TNI yang terindikasi tak netral bisa langsung dilaporkan. Tentunya, masyarakat diminta berperan aktif.

"Apabila ada tentara terindikasi tidak netral, laporkan. Bisa ke Koramil, Kodim, Pospom, dan sebagainya," kata Gatot.


Sebelumnya, Gatot meminta masyarakat melapor ke Markas TNI bila mengetahui ada tentara yang berpihak pada salah satu pasangan calon.
“Sebutkan nama dan pangkatnya, sehingga bisa kami cari untuk penyelidikan dan proses hukum,” tegas dia.

Netralitas tentara pada pemilihan umum merujuk pada Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, UU Nomor 8 Tahun 2012 tentang Pemilu Anggota DPR, DPD dan DPRD, serta UU Nomor 10 Tahun 2016.*** Budimans.

Related Posts :

Loading...